Senin, 18 September 2017

Jurnal dalam Perusahaan Dagang


    1.    Pembelian Barang Dagang secara Tunai
     Rumus:
             Pembelian           Rp. xxx
                     Kas                 Rp. xxx
# Pembelian yang biasanya menggunakan cek/ secara tunai/ secara kas (cash)/ Nota Kontan/ Kuintansi

    2.    Pembelian secara Kredit
     Rumus:
             Pembelian                    Rp. xxx
                       Utang Dagang       Rp. xxx
# Pembelian yang biasanya menggunakan kata secara Kredit/ dengan syarat/ dengan faktur

    3.    Pembelian secara Tunai sebagian Kredit
     Rumus:
            Pembelian                Rp. xxx
                       Kas                       Rp. xxx
                        Utang Dagang     Rp. xxx
Contah soal:
Mihu membeli computer sebesar Rp. 5.000.000. Mihu membayar dengan cek no. 249 sebesar Rp. 3.000.000. Sisanya di bayar 1 bulan kemudian. Buatlah jurnal !
          Jawab;
                   Pembelian           Rp. 5.000.000
                             Kas                Rp. 3.000.000
                             Utang            Rp. 2.000.000


    4.    Biaya Angkut Pembelian (Tunai)
     Rumus:
              Biaya Angkut      Rp. xxx
                       Kas                 Rp. xxx

    5.    Biaya Angkut Pembelian (Kredit)
     Rumus:
              Biaya Angkut                Rp. xxx
                         Utang Dagang        Rp. xxx
Contoh soal;
Tanggal 12 Januari 2017, CV. Rani membeli barang dagang
Rp. 2.500.000 dengan syarat 2/10 n/30, ongkos angkut
Rp. 300.000, FOB shipping paint Fa. Surabaya Faktur no 26. Buat jurnal untuk biaya angkut !
          Jawab:
                   Biaya Angkut                Rp. 300.000
                             Utang Dagang         Rp. 300.000

    6.    Penjualan (Tunai)
     Rumus:
               Kas                       Rp. xxx
                          Penjualan      Rp. xxx

    7.    Penjualan (Kredit)
     Rumus:
               Piutang Dagang            Rp. xxx
                        Penjualan                Rp. xxx



    8.    Penjualan sebagian dibayar Tunai, sebagian dibayar Kredit
     Rumus:
             Kas                                Rp. xxx
             Piutang Dagang             Rp. xxx
                        Penjualan                Rp. xxx

    9.    Pengembalian Barang yang elah dijual (Retur Penjualan)
     Rumus:
              Retur Penjualan                     Rp. xxx
                       Piutang Dagang                Rp. xxx

    10.  Pengembalian Barang yang telah dibeli (Retur Pembelian)
     Rumus:
               Utang Dagang                        Rp. xxx
                        Retur Pembelian              Rp. xxx

    11.  Pelunasan Faktur pembelian dengan potongan pembelian
     Rumus:
               Utang Dagang              Rp. xxx
                        Kas                          Rp. xxx
                        Pot. Pembelian        Rp. xxx
Contoh soal;
Tanggal 22 Januari 2017, CV Rani membeli barang dagang
Rp. 2.000.000 dengan syarat 4/10, n/30 Januari dilaksankan pelunasan. Buatlah jurnal !
          Jawab:
                   Utang Dagang              Rp. 2.000.000
                             Kas                           Rp. 1.920.000
                             Pot. Pembelian       Rp.       80.000

    12. Peluanasan Faktur pembelian tanpa pot. Pembelian
     Rumus:
               Utang Dagang     Rp. xxx
                          Kas                 Rp. xxx

    13. Pelunasan Faktur penjualan dengan pot. Penjualan
     Rumus:
               Kas                                        Rp. xxx
               Pot. Penjualan                       Rp. xxx
                          Piutang Dagang                Rp. xxx

    14. Pelunasan Faktur penjualan tanpa pot. Penjualan
     Rumus:
               Kas                                          Rp. xxx
                         Piutang Dagang                Rp. xxx
Contoh soal:
Tanggal 14 januari 2017 dijual barang dagang harga Rp. 1.000.000 dengan syarat 2/10, n/30. Buat jurnal, jika:
a.    Pembayaran tanggal 23 januari 2017
b.    Pembayaran tanggal 13 juli 2017
Jawab:
    A.               Kas                                          Rp. 980.000
          Pot. Penjualan                         Rp. 20.000
                   Piutang dagang                   Rp. 1.000.000

    B.                 Kas                                          Rp. 1.000.000
    Piutang dagang                 Rp. 1.000.000





Pengertian Jurnal Penyesuaian


Ayat Penyesuaian dan Kertas Kerja Sepuluh kolom
Perlu diketahui bahwa kertas kerja enam kolom disusun tanpa ayat penyesuaian. Hal ini berarti saldo-saldo akun yang terdapat dalam neraca saldo dianggap telah menunjukkan jumlah yang sebenarnya.

Akan tetapi, perlu diingat bahwa biasanya pada akhir periode belum semua akun saldonya telah mencerminkan jumlah yang sebenarnya (riil).

Begitu juga akun pendapatan dan beban belum menunjukkan jumlah sebenarnya selama periode yang bersangkutan.

Contoh

a. Perlengkapan

Selama satu periode telah terjadi pemakaian perlengkapan, tetapi belum dicatat maka saldo akun tersebut perlu disesuaikan pada akhir periode sehingga mencerminkan jumlah yang sebenarnya.

b. Aktiva Tetap

Pemakaian aktiva tetap selama satu periode mengurangi nilai buku aktiva tetap yang bersangkutan, yang sebenarnya dicatat sebagai beban penyusutan dan menambah akun akumulasi penyusutan untuk aktiva tetap yang bersangkutan.

c. Beban/Biaya Dibayar di Muka

Selama waktu berjalan jumlah biaya berkurang, tetapi pengurangannya belum dicatat, seperti asuransi dibayar di muka, sewa dibayar di muka, dan iklan dibayar di muka. Sebaliknya, beban yang masih harus dibayar, seperti beban gaji, pajak, bunga, dan lainnya.

d. Pendapatan/Beban

Yang dicatat dalam akun merupakan pendapatan/beban periode yang bersangkutan. Jika mencakup jumlah untuk periode yang berikutnya, pendapatan perlu dikurangkan. 

Sebaliknya, jika ada pendapatan/beban periode bersangkutan, belum diperhitungkan, maka pendapatan perlu ditambahkan.

Agar saldo akhir sesuai dengan saldo yang sesungguhnya (riil), pendapatan dan beban harus sesuai jumlah dengan pendapatan dan beban periode yang bersangkutan.

Perlu diinventarisasi data akhir periode yang dijadikan sebagai dasar penyesuaian (adjustment). Pencatatan penyesuaian dalam bentuk jurnal umum ini disebut juga dengan jurnal penyesuaian.

Pengertian

Jurnal penyesuaian adalah jurnal yang dibuat dalam proses pencatatan perubahan saldo dalam akun sehingga saldo mencerminkan jumlah yang sebenarnya.  

Dari informasi di atas, dapat ditarik kesimpulan fungsi jurnal penyesuaian adalah sebagai berikut.

a. Menetapkan saldo catatan akun buku besar pada akhir periode sehingga sesuai dengan saldo riil (yang sesungguhnya).

b. Menghitung pendapatan dan beban selama periode yang bersangkutan. Perhatikan catatan berikut ini!

Akun yang biasa memerlukan penyesuaian pada akhir periode, yaitu

a. akun perlengkapan, yang memerlukan penyesuaian karena ada pemakaian;

b. akun beban dibayar di muka, yang memerlukan penyesuaian karena waktu telah dijalani/jatuh tempo;

c. akun aktiva tetap, yang memerlukan penyesuaian karena ada penyusutan aktiva;

d. akun pendapatan, yaitu memerlukan penyesuaian karena ada pendapatan yang belum diperhitungkan atau penerimaan yang belum menjadi pendapatan;

e. akun beban, yang memerlukan penyesuaian karena ada beban yang belum diperhitungkan atau pembayaran yang belum menjadi beban;

f. akun pendapatan diterima di muka, yang memerlukan penyesuaian karena berjalannya waktu atau diserahkannya prestasi pada pelanggan.

Contoh soal:

1. Akun peralatan menunjukkan saldo Rp3.000.000,00. Pada akhir periode: peralatan disusutkan 10 %.

Pembahasan;

Akun peralatan (saldo di sisi debit). Penyusutan peralatan 10% x Rp3.000.000,00 = Rp300.000,00 dicatat sebagai beban penyusutan peralatan, di sisi debit.

Kemudian dicatat ke dalam akun akumulasi penyusutan peralatan Rp300.000,00 di sisi kredit untuk menampung setiap penyusutan peralatan setiap tahunnya.

Jurnal penyesuaiannya

Beban Penyusutan Peralatan                      Rp300.000,00
             Akumulasi Penyusutan Peralatan            Rp300.000,00


2. Akun perlengkapan menunjukkan saldo sementara Rp500.000,00. Data akhir periode: Perlengkapan masih ada senilai Rp100.000,00.

Pembahasan;


Akun perlengkapan (saldonya di sisi debit).
Maka dihitung jumlah yang habis terpakai atau yang telah di sisi debit beban, yaitu Rp500.000,00 - Rp100.000,00 = Rp400.000,00. Kemudian, catatlah dalam akun beban perlengkapan debit Rp400.000,00 dan kurangi jumlah akun perlengkapan sejumlah Rp400.000,00 seterusnya dicatat di sisi kredit.

Jurnal penyesuaiannya

Beban Perlengkapan               Rp400.000,00
               Perlengkapan                      Rp400.000,00

Pengertian dan Rumus Pendapatan Nasional

A. PENGERTIAN

Pendapatan nasional adalah merupakan jumlah seluruh pendapatan yang diterima oleh masyarakat dalam suatu negara selama satu tahun.

B. KONSEP PENDAPATAN NASIONAL

1. PDB/GDP (Produk Domestik Bruto/Gross Domestik Product)

Produk Domestik Bruto adalah jumlah produk berupa barang dan jasa yang dihasilkan oleh unit-unit produksi di dalam batas wilayah suatu Negara selama satu tahun. Dalam perhitungannya, termasuk juga hasil produksi dan jasa yang dihasilkan oleh perusahaan/orang asing yang beroperasi diwilayah yang bersangkutan

2. PNB/GNP (Produk Nasional Bruto/Gross Nasional Product)

PNB adalah seluruh nilai produk barang dan jasa yang dihasilkan masyarakat suatu negara dalam periode tertentu, biasanya satu tahun, termasuk didalamnya barang dan jasa yang dihasilkan oleh masyarakat negara tersebut yang berada di luar negeri.

Rumus :

GNP = GDP – Produk netto terhadap luar negeri


3. NNP (Net National Product)

NNP adalah jumlah barang dan jasa yang dihasilkan oleh masyarakat dalam periode tertentu, setelah dikurangi penyusutan (depresiasi) dan barang pengganti modal.

Rumus :

NNP = GNP – Penyusutan


4. NNI (Net National Income)

NNI adalah jumlah seluruh penerimaan yang diterima oleh masyarakat setelah dikurangi pajak tidak langsung (indirect tax)

Rumus :

NNI = NNP – Pajak tidak langsung


5. PI (Personal Income)

PI adalah jumlah seluruh penerimaan yang diterima masyarakat yang benar-benar sampai ke tangan masyarakat setelah dikurangi oleh laba ditahan, iuran asuransi, iuran jaminan social, pajak perseorangan dan ditambah dengan transfer payment.

Rumus :

PI = (NNI + transfer payment) – (Laba ditahan + Iuran asuransi + Iuran jaminan social + Pajak perseorangan )

6. DI (Disposible Income)

DI adalah pendapatan yang diterima masyarakat yang sudah siap dibelanjakan oleh penerimanya.

Rumus :

DI = PI – Pajak langsung

untuk lebih mendalami tentang konsep-konsep pendapatan nasional diatas, mari kita bahas soal dibawah ini:

Diketahui data-data keuangan suatu negara sebagai berikut:
- GDP     Rp. 100 Triliun
- Penyusutan     Rp. 5 Triliun
- NNP             Rp. 95 Triliun
- Pajak tidak langsung  Rp. 10 Triliun
- Pajak perseroan        Rp. 8 Triliun
- laba yang tidak dibagi Rp. 2 triliun
- iuran pensiun  Rp. 5 Triliun
- dana pensiun  Rp. 5 Trilliun
- subsidi penganggur   Rp. 2 Triliun
- tunjangan veteran    Rp. 3 Triliun
- bunga utang     Rp. 3 Triliun
- pajak langsung Rp. 8 Triliun
dari data diatas hitunglah :
a. NNP
b. NNI
c. PI
d. DI

Jawab :
berikut adalah pembahasan soal diatas secara keseluruhan :
GNP                                            Rp.100 Triliun
Penyusutan                                   Rp.    5 Triliun
                                                   -------------- (-)
NNP                                            Rp.  95 Triliun
Pajak tidak langsung                     Rp.  10 Triliun
                                                   --------------- (-)
NNI                                             Rp.  85 Triliun
pajak perseroan     Rp.  8 Triliun
Laba  tidak dibagi  Rp.  2 Triliun
iuran pensiun          Rp.  5 Triliun
                            ---------------- (+)
                                                     Rp. 15 Triliun
                                                   ---------------- (-)
                                                     Rp. 70 Triliun
dana pensiun          Rp. 5 Triliun
subsidi penganggur Rp. 2 Triliun
tunjangan veteran   Rp. 3 Triliun
bunga utang           Rp. 3 Triliun
                             -------------- (+)
                                                     Rp. 13 Triliun
                                                    ----------------(+)
PI                                                 Rp. 83 Triliun
Pajak langsung                               Rp.   8 Triliun
                                                    ---------------- (-)
DI                                                 Rp. 75 Triliun
                                                     ============


C. PERHITUNGAN PENDAPATAN NASIONAL

1. Tujuan dan manfaat perhitungan pendapatan nasional

Tujuan mempelajari pendapatan nasional :

  • Untuk mengetahui tingkat kemakmuran suatu Negara
  • Untuk memperoleh taksiran yang akurat nilai barang dan jasa yang dihasilkan masyarakat dalam satu tahun
  • Untuk membantu membuat rencana pelaksanaan program pembangunan yang berjangka.

2. Manfaat mempelajari pendapatan nasional

  • Mengetahui tentang struktur perekonomian suatu Negara 
  • Dapat membandingkan keadaan perekonomian dari waktu ke waktu antar daerah atau antar propinsi 
  • Dapat membandingkan keadaan perekonomian antar Negara 
  • Dapat membantu merumuskan kebijakan pemerintah.

3. Perhitungan Pendapatan Nasional

a. Metode Produksi

Pendapatan nasional merupakan penjumlahan dari seluruh nilai barang dan jasa yang dihasilkan oleh seluruh sector ekonomi masyarakat dalam periode tertentu

Y = [(Q1 X P1) + (Q2 X P2) + (Qn X Pn) ……]





b. Metode Pendapatan

Pendapatan nasional merupakan hasil penjumlahan dari seluruh penerimaan (rent, wage, interest, profit) yang diterima oleh pemilik factor produksi adalam suatu negara selama satu periode.

Y = r + w + i + p

c. Metode Pengeluaran

Pendapatan nasional merupakan penjumlahan dari seluruh pengeluaran yang dilakukan oleh seluruh rumah tangga ekonomi (RTK,RTP,RTG,RT Luar Negeri) dalam suatu Negara selama satu tahun.

Y = C + I + G + (X – M)


D. Pendapatan perkapita

1. Arti Pendapatan perkapita

Pendapatan perkapita adalah besarnya pendapatan rata-rata penduduk di suatu negara. Pendapatan perkapita didapatkan dari hasil pembagian pendapatan nasional suatu negara dengan jumlah penduduk negara tersebut. Pendapatan perkapita juga merefleksikan PDB per kapita.

Pendapatan perkapita sering digunakan sebagai tolak ukur kemakmuran dan tingkat pembangunan sebuah negara; semakin besar pendapatan perkapitanya, semakin makmur negara tersebut.

Adapun rumus pendapatan per kapita adalah sebagai berikut :

                                         Jumlah Pendapatan Nasional
Pendapatan per Kapita = ----------------------------------
                                                  Jumlah Penduduk




2. Pendapatan per Kapita dan Pertumbuhan pendapatan perkapita.

Jika pendapatan nasional untuk berbagai tahun diketahui, menentukan pendapatan perkapita bukanlah hal sulit. Pendapatan perkapita adalah pendapatan rata-rata penduduk. oleh karena itu, untuk mendapatkan perkapita suatu tahun tertentu adalah dengan cara membagi pendapatan pada tahun itu dengan jumlah penduduk tahun yang bersangkutan.
untuk menentukan tingkat pertumbuhan pendapatan perkapita dari tahun ke tahun dapat ditentukan dengan cara penentuan pertumbuhan pendapatan nasional riil, yatu dengan rumus sebagai berikut :

                 PNR2 - PNR1
GT2  = ---------------------- x 100%
                      PNR1

Keterangan:
GT2    = pertumbuhan pendapatan perkapita yang dinyatakan dalam persen
PNR2  = pendapatan per kapita pada tahun 2 (tahun yang dicari pendapatan perkapitanya)